Dukung Gerakan Pemasangan 10 Juta Bendera Merah Putih, Bupati Blora Bagi-bagi Bendera

JOURNALPOS – Dalam rangka mendukung gerakan pemasangan 10 Juta bendera merah putih untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77, Bupati Blora H. Arief Rohman bagi-bagi bendera merah putih kepada masyarakat Blora saat Car Free Day, di Alun-Alun Blora, Minggu (31/7/2022).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Blora Arief Rohman mengajak masyarakat Blora untuk mengibarkan bendera merah putih dalam rangka memperingati HUT Kemerdekan Republik Indonesia ke-77.

“Hari ini kita mencanangkan pemasangan bendera merah putih ya, mulai satu Agustus,” ungkap Bupati Arief.

Selain masyarakat, Bupati  Blora juga menghimbau agar seluruh instansi yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Blora untuk mengibarkan bendera merah putih.

“Seluruh instansi, seluruh sekolah juga kami himbau untuk mengibarkan bendera merah putih,” tegas Bupati.

Diharapkan, dengan mengibarkan bendera merah putih tersebut dapat mengingatkan perjuangan-perjuangan dalam meraih kemerdekaan Bangsa ini sekaligus agar dapat meningkatkan rasa kecintaan pada tanah air Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pencanangan dengan pemasangan bendera merah putih di sekeliling Alun-Alun Blora itu dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati Blora, Forkopimda, Ketua PKK, dan berbagai pihak lainnya turut melakukan.

Agus (26),  salah satu pengunjung Car Free Day, menyambut baik ajakan Bupati untuk mengibarkan bendera merah putih dalam rangka memperingati HUT ke 77 Kemerdekan Republik Indonesia.

“Tentu, saya pasti memasang bendera merah putih bulan Agustus, saya kibarkan di halaman depan rumah saya,” ucapnya.

Acara pencanangan sekaligus penyerahan bendera merah putih dihadiri oleh Kapolres Blora, Ketua PN Blora, perwakilan Forkopimda, Sekda Blora, Ketua TP PKK, Kepala OPD, Forum Anak, Genre, Pramuka, dan berbagai pihak lainnya.***

TERKINI

EVELLI dan CHANYA: Dua Member YG NEXT MONSTER 2025 Diperkenalkan, Ini Dia Profil Lengkapnya

JOURNALPOS - Industri musik K-pop kembali menjadi sorotan dengan...

YG NEXT MONSTER 2025: Lahirnya Girl Grup Baru Penerus Kejayaan BLACKPINK dan BABYMONSTER

JOURNALPOS - YG NEXT MONSTER 2025 muncul di tengah...

Venue Membludak: BABYMONSTER Sukses Guncang Jakarta di Konser Perdana Tahun 2025

JOURNALPOS - Pertengahan tahun 2025, babak baru dalam dunia...

Comeback BLACKPINK dan BABYMONSTER di 2025: Petinggi YG Entertainment Bocorin Jadwalnya

JOURNALPOS - Industri musik K-pop kembali disambut dengan antisipasi...

UPDATE! Profil dan Biodata Lengkap Rora BABYMONSTER: Main Visual yang Tengah Bersinar

JOURNALPOS - Rora BABYMONSTER, sedang menjadi perbincangan hangat di...

BACA JUGA

Hari Jadi Blora ke 273 Hadirkan Dalang Ki Sigid Ariyanto di Kota Cepu

JOURNALPOS - Sempat diguyur hujan deras sekira pukul 15.30...

Rendang Sapi Khas Padang, Resep Ideal Olahan Daging Qurban yang Lezat dan Nikmat

JOURNALPOS - Rendang sapi khas Padang menjadi salah satu...

Aries Penuh Energi, Pisces Sedang Puitis: Ramalan Zodiak Hari Ini Senin 17 Februari 2025

JOURNALPOS - Ramalan zodiak hari ini, Senin, 17 Februari...

Profil dan Biodata Lengkap Secret Number: Grup KPop Pertama yang Merekrut Member dari Indonesia

JOURNALPOS - Secret Number adalah salah satu grup K-Pop...

Gempa Berkekuatan 5,6 Magnitudo Guncang Cianjur Jawa Barat

JOURNALPOS - Gempa berkekuatan 5,6 magnitudo mengguncang Kabupaten Cianjur,...

POSTINGAN TERKAIT