10 Tahun Debut EXO, Lay Tinggalkan SM Entertainment

INTERNASIONAL – Ada kabar kurang menyenangkan dari EXO di tengah perayaan 10 tahun debut mereka. Jumat (8/4) Lay memutuskan keluar dari SM Entertainment. Satu-satunya personel Tiongkok di grup itu mengumumkan pengunduran dirinya via surat tulisan tangan yang diunggahnya di Instagram. Dia berterima kasih kepada personel EXO, staf agensi, dan para EXO-L (sebutan fans Exo) yang mendampinginya tumbuh selama 10 tahun terakhir.

’’Saatnya mengucap perpisahan sebagai salah seorang pegawai SM. Ini juga menjadi awal baru sebagai seorang berusia 30 tahun. Namun, aku akan selalu menjadi Lay yang ada saat para member membutuhkanku… Saranghaja,” tulisnya. Pemilik nama lengkap Lay Zhang itu menilai, sepuluh tahun terakhir seperti kado terbaik yang pernah diterimanya.

Keluarnya Lay dari SM Entertainment tidak terlalu mengejutkan buat para EXO-L. Sebab, dia absen cukup lama dari aktivitas grup tersebut. Lay sempat hiatus selama 3,5 tahun. Dia baru kembali di pertengahan tahun lalu saat Exo come back dengan Don’t Fight the Feeling.

Selama hiatus dari grup, Lay banyak beraktivitas di Tiongkok. Musisi asal Changsa, Hunan, itu aktif sebagai aktor, solois, mentor acara survival, dan bintang variety show. Dia memiliki agensi personal yang didirikan sendiri untuk menangani aktivitasnya di sana sejak 2015.

Pada 2020, Lay juga merintis agensi idola Chromosome Entertainment. Dalam wawancara dengan PopWrapped pada awal tahun ini, dia menyatakan ingin berbagi pengalaman lewat manajemen barunya itu.

”Aku ingin dunia tahu, banyak talenta baru di Tiongkok yang perlu didengar. Penting buatku untuk mencari cara baru dalam mengenalkan budaya Tiongkok. Merintis perusahaan ini salah satunya,” papar musisi yang masuk jajaran Forbes China Celebrity 100 pada tahun lalu.

Dia menilai, merintis agensi idola membuatnya harus belajar ekstrakeras untuk mendalami kultur industri hiburan. Lay beranggapan, pengalamannya berkarier sebagai personel Exo maupun secara individu belum ada apa-apanya.

”Sekarang aku harus tahu manajemen, investasi, finansial, model bisnis, dan prinsip utama,” paparnya.

Musisi kelahiran 7 Oktober 1991 itu berambisi menciptakan agensi yang bersahabat buat talenta muda. ”Banyak anak muda saat ini yang bermimpi menjadi artis. Mimpi itu berharga… Dan belakangan ini aku bertanya-tanya, apa yang bisa kulakukan untuk mereka yang sungguh-sungguh menginginkannya? Jadi, aku memutuskan untuk melatih mereka,” kata Lay dalam wawancara dengan majalah gaya hidup Tiongkok Metal.

Pria yang meraih total delapan penghargaan individu di Tiongkok pada 2019 itu menambahkan, Chromosome Entertainment kini tengah bersiap melakukan audisi global. Walau memutuskan keluar dari SM Entertainment, Lay tidak meninggalkan EXO. Dia ikut dalam perayaan 10 tahun EXO.