Menu Steak Tenggiri Saus Bawang

🐟🐟 STEAK TENGGIRI SAUS BAWANG 🐟🐟
.
.
🐟 Bahan:
2 potong fillet tenggiri
1 butir jeruk lemon, ambil airnya
1 sdt garam halus
½ sdt merica bubuk
1 sdm daun peterselly, cincang halus
1 sdm kecap ikan
2 sdm margarin

Saus bawang:
2 sdm minyak untuk menumis
2 siung bawang putih, cincang halus
1 butir bawang bombay, iris bulat
2 buah cabai merah keriting, iris serong tipis
1 sdm tepung terigu
1 sdm kecap ikan
1½ sdt saus tiram
1 sdm kecap manis
1 sdm saus sambal
150 ml air kaldu ayam
.
.
🐟 Cara Membuat:
• Lumuri tenggiri dengan air jeruk lemon, garam halus, merica, daun peterselly, dan kecap ikan. Diamkan selama 20 menit.
Goreng tenggiri dengan margarin sampai matang kedua sisinya. Angkat.
■Saus bawang: panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah sampai layu dan harum. Masukkan tepung terigu, aduk sampai kecokelatan. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, kecap manis, saus sambal, dan air kaldu ayam. Masak sampai mendidih dan agak kental. Angkat, tuang saus ke atas tenggiri.